Follow kami di google berita

PEDAGANG KELUHKAN PENURUNAN OMZET, APA TANGGAPAN DISKOPERINDAG BERAU

ANEWS, Berau – Pandemi covid-19 hingga kini masih berlanjut, banyak sekali dampak yang ditimbulkan salah satunya aspek ekonomi. Penurunan omzet dirasakan baik pedagang di pasar maupun pemilik swalayan, Senin 1 Februari 2021.

Hal tersebut diungkapkan oleh para pedagang di Pasar Sanggam Adji Dilayas beberapa waktu lalu. Pasalnya penurunan omzet tersebut cukup drastis bahkan hingga 60 persen dari hari biasanya.

Endang Iriani Plt Sekertariat Diskoperindag (Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan).

Endang Iriani Plt Sekretariat Diskoperindag (Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan) Berau, mengungkapkan penurunan omzet para pedagang tersebut diperkirakan karena wabah covid-19 yang kembali meningkat di Kabupaten Berau, serta angka kematian yang diakibatkan covid-19 terus bertambah. Diduga hal tersebut membuat masyarakat takut untuk berpergian.

“Pandemi ini kan sudah hampir setahun, karena pandemi ini pasti tau hari-hari ada yang meninggal, jadi masyarakat untuk pergi ke pasar takut, Nah stok itu ada melimpah namun daya beli masyarakat berkurang,” ucapnya.

Endang menuturkan pihaknya selalu menghimbau kepada para pedagang agar tetap berjualan dengan kondisi seperti ini, agar roda perekonomian di Kabupaten Berau dapat tetap berputar.

“Kalau omzet saya rasa bukan pedagang dipasar aja iyakan di toko, di swalayan semuanya omzetnya pun juga pasti menurun karna daya beli masyarakat menurun,” imbuhnya.

Dirinya menambahkan selama pandemi ini hampir semua harga bahan pokok mengalami kenaikan maupun penurunan semua tergantung stok yang ada. (jul)

Bagikan

Subscribe to Our Channel