Follow kami di google berita

Rofik : Pasar Murah Dapat Tekan Angka Inflasi Samarinda

(Foto: Anggota Komisi II DPRD Kota Samarinda, Abdul Rofik/Ist)

Anews.id, Samarinda – Program pasar murah yang kerab dilaksanakan Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda dapat menekan angka inflasi. Maka dari itu Anggota Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Samarinda, Abdul Rofik, dukung penuh kegiatan teresebut.

Dari pengamatan Rofik sapaan karibnya menjelaskan, pasar murah memberikan manfaat besar bagi masyarakat. Dari antusias masyarakat saat diadakannya pasar murah, dirinya yakin program pasar murah dapat dijadikan program unggulan.

“Artinya kalau memang benar harus dijadikan program unggulan bagaimana masyarakat sekarang ini dalam menghadapi inflasi, bahkan sekarang ini sudah terdampak resesi dunia,” beber Rofik.

Tetapi, Rofik berharap agar Pemkot Samarinda bisa melakukan swasembada pangan demi memberikan pelayanan terhadap masyarakat sesuai visi-misi Pemkot Samarinda lebih maksimal, Selasa (7/3/2023).

“Jadi bagaimana pangan di Samarinda ini menuju kepada kemandirian. Kalau tidak bisa swasembada pangan, paling tidak masing-masing orang tidak lagi kekurangan pangan,” ucapnya.

Mengingat, Kota Samarinda memiliki peluang dalam bidang pertanian karena lahan masih terhitung cukup, serta banya produk-produk pertanian lokal yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat perkotaan.

“Samarinda memiliki potensi yang bagus berkenaan dengan lahan. Lahan untuk LP2B 1.200 sekian ditambah cadangan itu bagus sekali tinggal bagaimana mengelola menjadi masyarakat mencintai pertanian,” pungkasnya.

Bagikan

Subscribe to Our Channel