Follow kami di google berita

Lakukan Persiapan Sambut Menparekraf Datang ke Maratua

A-News.id, Tanjung Redeb — Wacana kedatangan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno pada bulan Maret ke Kabupaten Berau merupakan agenda yang sangat ditunggu masyarakat. Saat ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau telah merapatkan agenda tersebut.

“Persiapan kita sudah membentuk tim, baik itu dari OPD Dinas Pariwisata maupun OPD terkait lainnya se Kabupaten Berau, ada Dinas Perhubungan, DPUPR, Camat, Diskoperindag,” ujar Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Berau Masrani, Jumat (18/2/2022).

Pemkab Berau juga akan mengadakan pameran UMKM mulai dari kuliner hingga kerajinan tangan yang ditangani langsung oleh Diskoperindag dan Dekranasda Berau.

“Termasuk batik, untuk rapat persiapan kita sudah sekali rapat di Kantor Bupati setelah ini akan ada rapat lanjutan dengan OPD terkait,” jelasnya.

“Untuk jadwalnya, permohonan diperkirakan di bulan 3 namun tidak tau kapan, tunggu balasan dari protokol kementerian,” tambahnya.

Sementara ini informasi yang didapatkan oleh Pemkab Berau Sandiaga Uno berkunjung diperkirakan datang pada hari Rabu hingga Minggu.

“Karena biasanya rapat di istana atau rapat kementerian pada hari senin, selain itu ada juga yang datang Gubernur NTB serta jajarannya, Gubernur Kaltim dengan Kepala Dinas Provinsi Kaltim seperti PUPR, Dinas Perhubungan juga,” ungkapnya.

Selain itu, di Pulau Maratua juga menjadi opsi kunjungan G20 wisata khusus untuk diving.

“Kemudian juga masuk di 100 desa wisata nasional, di Kaltim cuma ada 2 yang masuk, Maratua dengan salah satu desa yang ada di Kutai Kartanegara (Kukar),” imbuhnya.

Kemungkinan ini merupakan salah satu pertimbangan Menparekraf datang ke Pulau Maratua, pasalnya Pulau Maratua juga telah masuk jadi  Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN).

“Jadi eventnya internasional nanti, karena yang datang dari negara-negara lain,” katanya.

Untuk kesiapan penginapan ataupun resort yang berada di setiap tempat wisata di Kabupaten Berau, Masrani menuturkan hingga saat ini pihaknya terus memantau perkembangan perbaikan apabila ada yang rusak.

“Kemungkinan tanggal 24 dengan provinsi, selain ada pelatihan destinasi kemudian ada juga tempat destinasi wisata, karena pokdarwis kita disana sudah binaan dari Bank Indonesia dan home stay yang standar asia,” tuturnya.

Kedatangan Sandiaga Uno rencananya langsung menggunakan jalur udara namun menurutnya belum diketahui secara pasti.

“Tergantung mereka, kalau mau cepat bisa saja mereka carter pesawat langsung dari Balikpapan ke Maratua, salah satu daya magnet yang kuat di Ibu Kota Nusantara yaitu di Kalimantan Timur, ditambah lagi Berau salah satu memiliki wisata unggulan yang berada di Kaltim pada umumnya,” tandasnya. (ry)

Bagikan

Subscribe to Our Channel