Follow kami di google berita

Tinjau Stok Bahan Pokok di Distributor, Pastikan Aman hingga Lebaran

A-news.id, Tanjung Redeb — Pemerintah Kabupaten Berau bersama instansi Diskoperindag melakukan peninjauan stok bahan pokok di sejumlah distributor di Kabupaten Berau, Rabu (5/4/2023). Mereka ingin memastikan stok bahan pangan menjelang Hari Raya Idul Fitri aman.

Bupati Berau Sri Juniarsih usai pemantauan mengatakan, pihaknya optimis jika stok bahan pokok di Berau jelang Lebaran bahkan setelah lebaran dipastikan aman. Beberapa distributor yang mereka datangi sudah menyatakan jika stok mereka cukup sampai Lebaran. “Stok di gudang-gudang distributor aman,”ujarnya.

Selain aman, Sri juga menyebut gejolak kenaikan harga tidak terjadi cukup signifikan. Kenaikan harga yang diberikan oleh pedagang juga merupakan masih dalam taraf yang wajar dan belum perlu dirisaukan.

Bupati Sri Juniarsih menyebut hampir semua kebutuhan pokok memiliki stok yang cukup. Dalam pemantauan di distributor pertama, stok beras, minyak, tepung hingga gula pasir melimpah dan cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. “Jika memang ada lonjakan kita akan siapkan skenario,” sebutnya.

Untuk itu, Bupati Berau meminta agar masyarakat tidak melakukan panic buying untuk mensiasati stok dan harga. Pemkab Berau menjamin tidak akan ada kelangkaan. “Semua aman semua cukup,” katanya.

Dirinya berharap agar pasokan tetap terjaga dan tidak ada kongkalikong sehingga menyebablan kenaikan harga yang meresahkan masyarakat.

“Mendekati lebaran kita akan tetap monitoring hingga selesai lebaran nanti,” tandasnya. (yf/adv)

Bagikan

Subscribe to Our Channel