Follow kami di google berita

Pemkab Berau Upayakan Pemerataan Kualitas Pendidikan di Berau

A-News.id, Tanjung Redeb – Pemerataan kualitas pendidikan di Berau terus digenjot. Pemkab Berau berupaya untuk memaksimalkan potensi tenaga pendidik, untuk memberikan kegiatan belajar mengajar di pedalaman Berau.

Hal ini kemudian menjadi perhatian Wakil Bupati Berau Gamalis. Menurutnya perlu ada evaluasi menyeluruh khusus untuk melihat sebaran tenaga pengajar di Berau. Memang bukan semudah membalikan telapak tangan menurutnya.

“Tetapi ini perlu, untuk memastikan bahwa kualitas pendidikan yang diberikan kepada anak didik kita di wilayah jauh terpencil sama dengan kualitas pendidikan yang diterima pelajar di kota,” ungkapnya.

Pendidikan merata menjadi salah satu program Pemkab. Memang sampai saat ini ada kendala kekurangan guru. Meskipun ada prioritas tenaga pendidik dan kesehatan namun kuota yang diberikan untuk Berau masih kurang untuk memenuhi kebutuhan tenaga pendidik.

Kondisi ini diakui Gamalis tentu menjadi pekerjaan rumah bagi Pemkab Berau.

“Harapan kita tentunya sebaran guru ini merata, oleh karena itu perlu dilakukan evaluasi,” jelasnya.

Dinas Pendidikan (Disdik) diminta untuk memperhatikan persoalan ini dan segera melakukan evaluasi dan memastikan sebaran guru-guru bersertifikasi merata hingga sekolah wilayah terpencil.

“Semua harus mendapatkan akses pendidikan dengan ketersediaan guru , kita akan mengevaluasi kepada dinas pendidikan,” sambungnya.

Bagian dari penunjang pendidikan salah satunya adalah terpenuhinya tenaga guru yang berkualitas dan kuantitas yang memadai.
Masalah lain seperti tidak disiplinnya tenaga guru yang diangkat sebagai PNS saat ditempatkan di kampung terpencil.

Gamalis menegaskan, bahwa memang harus ada ketegasan berupa punishment bagi mereka yang tidak disiplin.

“Ini kita titik beratkan kepada Dinas pendidikan untuk bisa mengevaluasi dan menuntaskan persoalan ini, pada intinya adalah bagaimana semua tenaga guru bersertifikasi tentunya yang berkualitas bisa menyebar hingga ke terpencil,” tutupnya. (Adv/Poh)

Bagikan

Subscribe to Our Channel