Follow kami di google berita

KTH Sei Mangkajang Dapat Penghargaan Penyelamat Hutan dari Gubernur Kaltim

A-News.id, Tanjung Redeb – Kelompok Tani Hutan (KTH) Sei Mangkajang, Kampung Pesayan Kecamatan Sambaliung menerima penghargaan dari Gubernur Kalimantan Timut, Isran Noor.

KTH Sei Mangkajang menjadi salah satu peserta program penghargaan Kalpataru tingkat Provinsi Kaltim dengan kategori penyelamat hutan.

Penghargaan diterima oleh Yonis Sugian dari KTH Sei Mangkajang pada puncak Peringatan Hari Lingkungan Sedunia di Samarinda, Kamis (15/6/2023).

KTH Sei Mangkajang dianugerahi penghargaan karena telah berperan aktif dalam menjaga hutan dengan tetap mempertahankan hutan di areal APL yang ada di tengah masifnya pembukaan lahan perkebunan kelapa sawit bagi masyarakat, dimana di lokasi tersebut memiliki sumber daya air satu-satunya yang ada di Kampung Pesayan sebagai kebutuhan pokok masyarakat.

Kelompok tani ini juga telah dan terus melakukan penanaman pohon yang bernilai ekonomis untuk meningkatkan perekonomian anggota kelompok.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Berau, Mustakim, melalui Pengawas Lingkungan Ahli Muda, Sri Utami Wardhani, mengatakan bahwa KTH Sei Mangkajang diusulkan dan telah melalui tahapan penilaian sebagai peserta program penghargaan Kalpataru.

Sebelumnya selama setahun Tim DLHK Berau, bersama UPTD Berau Tengah Dinas Kehutanan Kaltim, telah melakukan pendampingan kepada masyarakat KTH Sei Mangkajang.

“Meskipun belum menerima Kalpataru, namun ini sudah menjadi kebanggaan bagi Berau, ada tokoh yang peduli lingkungan dan menerima Penghargaan dari Gubernur Kaltim,” ungkapnya. (ADV/to)

Bagikan

Subscribe to Our Channel