Follow kami di google berita

Pembelajaran Tatap Muka Diupayakan Tetap Digelar

Anews, Tanjung Redeb – Kepala Dinas Pendidikan Berau Murjani memastikan untuk pembelajaran tatap muka (PTM) untuk wilayah yang berzona hijau tetap akan dilaksanakan, Senin (5/7/2021).

Hanya saja kata dia, untuk proses PTM tersebut tetap akan berkoordinasi dengan Bupati terkait langkah yang akan dilalui mengingat perkembangan covid-19 beberapa hari belakangan mengalami kenaikan kasus terkonfirmasi.

“Sementara (belajar tatap muka) tetap kita (laksanakan) namun kita tunggu kebijakan dari Bupati lagi, yang jelas edaran dari Bupati soal PTM tahun ajaran baru tetap (digelar),” ujarnya.

Ia menegaskan untuk jadwal pelaksanaan juga tidak berubah. Kata Murjani, pihaknya tetap berlandaskan dengan edaran Bupati No 800/975/Disdik-Kab/Sekrt/VI/2021 tentang Penyelenggaraan di Masa Pandemi Covid-19 Kabupaten Berau.

“Belum ada perubahan, dan seperti yang direncanakan masih sama di tanggal 12 Juli ini. Terkait sosialisasi juga sudah kita lakukan, beberapa sekolah juga sudah ada yang kita panggil,” tambahnya.

“Yang jelas, di edaran terkait PTM silahkan bagi zona hijau itu di kampung-kampung itu silahkan laksanakan. Namun terkait empat kecamatan yang masih zona merah seperti Tanjung Redeb, Teluk Bayur, Sambaliung dan Gunung Tabur nanti kita bicarakan karena ada beberapa persyaratan yang harus dilengkapi,” jelas Murjani.

Diantara persyaratan yang dimaksud itu yakni adanya izin dari Dinas Pendidikan, Kementerian Agama dan Dinas Cabang Wilayah VI Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kaltim, SK tim satgas di tingkat sekolah, data tenaga pendidik yang sudah divaksin covid-19, kelengkapan penerapan protokol kesehatan dan surat kerjasama antara sekolah dengan puskesmas.

Kepala Diknas Berau, Drs. H. Murjanie

“Jadi tergantung kita (Disdik) nanti kalau mereka (sekolah di zona merah) tidak lengkap persayaratannya tidak kita izinkan,” katanya.

Sementara itu, Bupati Berau Sri Juniarsih mengatakan, bahwa tidak menutup kemungkinan terkait edaran soal PTM yang sudah diterbitkan beberapa waktu lalu akan dievaluasi kembali namun dengan beberapa catatan diantaranya adalah kasus covid-19 belum ada penurunan.

“Saat ini di Kabupaten Berau khususnya di Tanjung Redeb kasus covid-19 memang sedang melonjak cukup tinggi sehingga mungkin karena Tanjung Redeb sedang masuk ke zona merah mungkin kami akan evaluasi terkait proses PTM tersebut,” ujarnya.

“Ketika memang kasus (covid-19) itu menurun kita tentu akan melaksanakan tatap muka dengan jumlah yang sudah ditentukan, ketika juga memang semakin menanjak naik mungkin akan ada kebijakan lain yang akan dilaksanakan,” tandas Bupati.(mik)

Bagikan

Subscribe to Our Channel