Follow kami di google berita

SIKAPI BERITA MIRING TAMBANG PASIR “RP 150 JUTA DULU”, KAPOLRES BERAU: SAYA SUDAH SURATI HINGGA KE DEWAN PERS

Kapolres Berau, Edy Setyanto Erning W.

ANews, Berau – Menyikapi terkait pemberitaan di salah satu koran harian salah satu media di Kabupaten Berau, tentang permasalahan oknum penegak hukum yang dikabarkan meminta uang senilai Rp 150 juta kepada para penambang pasir. Kapolres Berau AKBP Edy Setyanto Erning, mengklarifikasi hal tersebut kepada ANews saat dikonfirmasi di ruangannya, Kamis (15/04/2021).

Kapolres Berau menerangkan bahwa dirinya telah menyurati secara tertulis kepada media yang bersangkutan, yang juga ditembuskan ke Dewan Pers di Jakarta.

“Kita sudah bersurat kepada media yang mengeluarkan berita tersebut dan kita tembuskan ke Dewan Pers,” ungkapnya.

“Kita mengeluarkan surat penyelidikan terkait ada atau tidaknya oknum yang meminta Rp 150 juta kita telusuri dan Propam saya juga turun hasilnya sampai saat ini tidak dapat menemukan,” jelas AKBP Edy

Dirinya menambahkan, hingga saat ini dirinya tidak pernah meminta bantuan pasir bahkan satu butir pasir pun, dan jika ingin melihat polisi menindak tegas silahkan tunjukkan bukti yang ada.

“Kalau andai kata ada rekamannya atau ada apa saya mohon kepada siapa saja yang punya rekaman itu berikan kepada kita, Jadi kalau ada tunjukin ke kita fair kita akan proses itu,” tutup Kapolres. (jul/nov)

Bagikan

Subscribe to Our Channel