Follow kami di google berita

Rahman: Program yang Disepakati Harus Pro Rakyat

A-News.id, Tanjung Redeb – Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memberikan beberapa catatan dan masukan terhadap Rancangan Peraturan Daerah tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2024 yang telah disahkan, Selasa (7/11/2023) lalu.

Ketua Fraksi PKS, Rahman, menyampaikan penyusunan APBD 2024 dilakukan semaksimal mungkin untuk menyusun program dan kegiatan yang sifatnya prioritas. Dimana diharapkan pelaksanaan anggaran dapat dikerjakan dengan tepat sasaran, sehingga masyarakat dapat menikmati hasil dari pembangunan tersebut.

“Program yang telah disepakati harus pro terhadap rakyat,” tegas Rahman, yang membacakan pandangan akhir Fraksi PKS, Selasa (7/11/2023).

“Rancangan APBD 2024 disusun untuk mewujudkan pelayanan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” lanjutnya.

Meski menyetujui Raperda APBD Berau Tahun 2024, namun Fraksi PKS, lanjut Rahman juga memberikan beberapa masukan dan saran kepada Pemkab Berau.

Diantaranya; pemerintah kabupaten bersama stakeholder hendaknya membangun dan terus menjaga kondusifitas, kedamaian dan ketenangan masyarakat dalam perhelatan politik pesta demokrasi Pileg dan Pilkada tahun depan.

Kemudian pemerintah hendaknya mengawal dan memberi perhatian khusus aspirasi prioritas masyarakat melalui kegiatan reses dewan agar bisa segera direalisasikan pada waktunya sehingga dapat dinikmati masyarakat.

“Yang tak kalah penting, lanjut Rahman, pemerintah hendaknya tetap tegas mengecam keras dari dampak negatif kegiatan pengolahan/pengelolaan tanah yang tidak memiliki izin AMDAL yang akan merusak lingkungan hidup serta terlibat aktif dalam memantau penanganan kegiatan pascatambang,” jelasnya.

Berikutnya, Pemerintah Kabupaten Berau hendaknya secara penuh mensupport sektor pariwisata, baik dari kebersihannya, keamanan dan menjaga keindahannya serta nilai ekonomis produk lokal agar pariwisata Berau semakin meningkat.

Kemudian pemerintah kabupaten hendaknya menjaga kualitas dan kuantitas fisik pembangunan jalan, bangunan, jembatan, sarana prasarana sanitasi air, serta kebersihan jalan, sungai, pantai dan laut Berau agar menjadi tetap indah lestari.

“Terakhir Pemerintah Kabupaten Berau hendaknya mendorong anggaran secara proporsional di bidang keagamaan, pendidikan, pangan, kesehatan, pembangunan jalan dan jembatan, telekomunikasi, pasokan listrik, BBM dan air bersih,” pungkasnya.

Diketahui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Berau Tahun Anggaran 2024, ditetapkan sebesar Rp 4,271 triliun. Dengan rincian Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp 254 miliar lebih, pendapatan dana transfer sebesar Rp 4,010 triliun lebih, lain-lain pendapatan daerah yang sah sebesar Rp 7 miliar lebih. Sedangkan total belanja sebesar Rp 4,719 triliun lebih. (ADV/to)

Bagikan

Subscribe to Our Channel