Follow kami di google berita

Pemkot Samarinda Gelar Upacara HUT Republik Indonesia Ke-77, Ini Pesan Andi Harun Untuk Warga Samarinda

Anews.id, Samarinda – Untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-77, Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda menggelar upacara pengibaran bendera merah putih, di halaman parkir Gor Segiri, Samarinda. Rabu (17/8/2022).

Upacara HUT Republik Indonesia ke-77 tersebut, diikuti seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan non ASN di seluruh lingkup Pemerintah Kota Samarinda dan dihadiri langsung oleh Walikota Samarinda Andi Harun, Wakil Walikota Samarinda Rusmadi Wongso, Sekretaris Kota Samarinda Hero Mardanus, serta Unsur pimpinan dan anggota DPRD kota Samarinda.

Ditemui usai mengikuti upacara pengibaran bendera Merah Putih, Walikota Samarinda, Andi Harun yang juga merupakan pembinan upacara menuturkan bahwa seluruh masyarakat Indonesia terkhususnya warga kota Samarinda harus mewarisi nilai dan sikap perjuangan kemerdekaan Indonesia.

“Mereka (pejuang) ini sudah berkorban tidak hanya pikiran namun juga jiwa, sehingga Indonesia bisa maju apabila setiap pemimpin dan rakyatnya memiliki sikap dan nilai perjuangan,” ungkap Andi Harun.

Tak hanya itu, AH sapaan karibnya menambahkan bahwa peringatan hari kemerdekaan itu mengingatkan kepada seluruh pemimpin yang diberi amanah mengurusi negara agar tidak melakukan penghianatan terhadap para pejuang bangsa yang telah gugur.

“Dengan cara melakukan amanah itu sebaik-baiknya, serta menghantarkan seluruh amanah dan tanggungjawab sebesar-besarnya untuk kepentingan rakyat,” ucap AH.

Kendati itu, AH berpesan juga kepada seluruh masyarakat kota Samarinda bisa melahirkan harapan dan cita-cita untuk kota Samarinda.

“Kalau ingin sampai di tujuan itu. Ayo sama-sama kita kita warisi sikap memiliki nilai juang dan mental pemenang sebagaimana telah diajarkan oleh para pejuang kita,” pungkasnya.

Bagikan

Subscribe to Our Channel