Follow kami di google berita

Harap Bersabar, BKPP Berau Sebut SK CPNS dan P3K Masih Proses

A-News.id, Tanjung Redeb — Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Berau menyebut pemberkasan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) yang telah lulus saat ini masih diproses oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) Regional Banjarmasin.

Hal tersebut dikatakan Kepala Bidang Mutasi Aparatur BKPP Berau, Iwan Setiawan saat diwawancarai, dikatakannya juga, seperti periode sebelumnya, pemberkasan memang butuh waktu berbulan-bulan.

“Kemarin itu ada namanya masa sangga, begitu pengumuman kelulusan, nanti ditampilkan dipengumuman yang llus, kemudian ada masa sanggah, di sana bagian yang dinyatakan harus isa menyanggah disertai bukti, nanti diverifikasi lagi, nanti ada pengumuman pasca masa sanggah,” ungkapnya.

Menurutnya, masa sanggah ini merupakan salah satu hambatan sehingga pasca pengumuman masa sanggah ada renggang waktu beberapa minggu untuk proses pemberkasan kembali yang hampir sebulan lamanya.

“Begitu lengkap, di sana sini lengkap, baru dikirimkan ke BKN nah prosesnya memang panjang, kemudian di sana diverifikasi lagi, himbauan kami agar bersabar dahulu, karena kita masih menunggu proses dari BKN, mudahan bisa cepat terselesaikan,” jelasnya.

Saat ini berkas telah berada di kantor BKN Regional Banjarmasin untuk penerbitan Pertimbangan Teknis (Pertek), untuk saat ini proses masih menunggu antrian.

“Kita ngusul ini ada sekian ratus utnuk penerbitan NIP nya disaat bersamaan, ada daerah lain satu Kalimantan ini kan masuknya ke BKN Banjarmasin, kecuali Kalimantan Barat. Kalau P3K sama, jadinya BKN P3K ini sama juga, mangkanya belum keluar semua, kalau prinsip kita menunggu aja dari BKN, begitu sudah terbit perteknya, kita tinggal proses SK cetaknya di sini,” tutupnya. (ryn)

Bagikan

Subscribe to Our Channel