Follow kami di google berita

Uji Coba Penyebrangan Motor Akan Dilakukan

A-News.id, Tanjung Redeb – Uji coba penyeberangan untuk jalur sepeda motor dijadwalkan akan dilaksanakan, Selasa (18/10/2022).

Hal itu diungkapkan Wakil Bupati Berau, Gamalis. Dirinya yang telah melakukan peninjauan progres pengerjaan dermaga penyebrangan, mengungkapkan bahwa penyebrangan itu sudah 80 persen rampung.

“Ini sudah bisa digunakan,” ujarnya.

Dikatakannya, tinggal menunggu 2 unit kapal gantangan tiba di lokasi, untuk selanjutnya diujicobakan.

“Tinggal nunggu saja. Sebenarnya ada 5 unit gantangan, hanya saja yang memungkinkan kita gunakan ada 2,” sebutnya.

Lanjutnya, ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Salah satunya adalah ketersediaan jaket pelampung atau life jacket. Menurutnya, hal itu sangat penting, dimana keselamatan pengguna fasilitas harus diutamakan.

“Itu harus ada, kalau tidak ada. Kami tegaskan agar tidak menyebrang,” tegasnya.

Gamalis pun mengungkapkan, bahwa gantangan ini akan beroperasi 24 jam. Dan tidak ada pemungutan biaya untuk masyarakat.

“Iya ini 24 jam, nanti mungkin akan dievaluasi lagi. Finalisasinya itu, setelah uji coba,” pungkasnya. (ADV/POH)

Bagikan

Subscribe to Our Channel