Follow kami di google berita

Peduli UMKM, Ichsan Rapi Wujudkan Aspirasi Pelatihan Tata Boga

A-News.id, Tanjung Redeb – Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Koperindag) Kabupaten Berau telah melaksanakan kegiatan Pelatihan Tata Boga bagi warga di Kecamatan Tanjung Redeb. Pelatihan yang berlangsung selama 4 hari mulai 13-16 November 2023, itu diikuti sebanyak 40 peserta.

Pelatihan Tata Boga ini terselenggara atas dukungan anggota DPRD Berau, Muhammad Ichsan Rapi, yang merupakan aspirasi dari masyarakat langsung.

Ditemui usai kegiatan penutupan pelatihan tersebut, M Ichsan Rapi mengatakan, pelatihan tata boga ini merupakan realisasi dari aspirasi masyarakat yang ia jaring saat menggelar reses.

“Memang saat menggelar reses, salah satu yang menjadi harapan ibu-ibu itu adanya pelatihan tata boga. Makanya melalui dana aspirasi, saya realisasikan dengan menggandeng Diskoperindag Berau,” jelasnya, Kamis (16/11/2023).

Dikatakannya, masyarakat sangat antusias mengikuti pelatihan yang dilaksanakan selama empat hari ini. Apalagi hal ini memang diinginkan masyarakat terutama para pelaku UMKM yang berjualan makanan.

“Alhamdulillah, informasi yang saya dapatkan dari salah satu peserta yang mengikuti kegiatan ini, kurang lebih 40 peserta yang mengikuti kegiatan ini merasa puas dengan adanya kegiatan ini,” ujar politikus Partai Gerindra ini.

Selain itu, dikatakannya bahwa pelatihan yang diselenggarakan ini juga merupakan bentuk kepedulian beliau terhadap UMKM Berau.

“Kepedulian ini berangkat dari pentingnya keberadaan UMKM bagi kehidupan masyarakat. UMKM menjadi tempat yang mampu menopang kehidupan ekonomi masyarakat,” jelas pria yang akrab disapa Daeng Iccang ini.

Tidak hanya itu, dirinya juga berharap bahwa kegiatan yang positif ini tidak melulu berhenti sampai di pelatihan. Ia berharap ke depannya UMKM dapat memperoleh bantuan agar usaha mereka dapat terus berkembang menjadi lebih baik.

“Saya berharap agar mereka (UMKM) dapat diberikan pembinaan dan pendampingan. Ada konsep seperti “bapak angkat”. Bapak angkat ini lah yang mendampingi hingga usaha mereka bisa berhasil dan mandiri,” jelasnya.

Karena itu, selain bentuk realisasi dari aspirasinya, pelatihan tata boga ini diharapkan dapat dimanfaatkan untuk dalam menjalankan usaha agar dapat membantu ekonomi masyarakat. Pasalnya kegiatan tersebut juga diisi oleh pemateri-pemateri yang berkompeten dalam pengolahan bahan baku dan pemasaran produk hasil pelatihan.

“Semoga dengan adanya pelatihan ini, ibu-ibu yang mengikuti kegiatan ini dapat menerapkan ilmu yang diterima selama pelatihan dengan baik dan benar,” terangnya.

Sebagai bentuk terimakasihnya atas kesediaan para peserta untuk mengikuti kegiatan tersebut, dirinya juga membagikan bingkisan berupa alat bantu membuat kue untuk para peserta yang mengikuti pelatihan tersebut.

Sementara itu, Plt Sekretaris Dinas Koperindag Berau Abdurrachim Saad, menyampaikan terima kasih kepada anggota DPRD Berau yang telah menyampaikan aspirasinya sehingga kegiatan ini bisa dilaksanakan.

Dia berharap setelah pelatihan para peserta mendapat ilmu yang diberikan tentang tata boga. Sehingga ilmu ini diaplikasikan untuk kegiatan wirausaha yang dapat menambah perekonomian masyarakat.

“Semoga setelah kegiatan ini para peserta mendapat keterampilan dalam kreasi tata boga. Serta memiliki jiwa wirausaha dan mengaplikasikan keterampilan yang diterima selama pelatihan tata boga ini,” imbuhnya. (ADV/Jo/to)

Bagikan

Subscribe to Our Channel