Follow kami di google berita

Air Bersih dan Kelompok Tani Wanita di Pilanjau

A-News.id, Tanjung Redeb — Anggota Komisi II DPRD Berau, Nurung disambut hangat oleh masyarakat Kampung Pilanjau dalam kegiatan reses I masa sidang 2024. Antusiasme warga terlihat saat mereka menyampaikan berbagai aspirasi dan harapan kepada Nurung.

Nurung menjelaskan bahwa reses merupakan bagian penting dari tugasnya sebagai wakil rakyat. “Reses ini bertujuan untuk menjaring aspirasi masyarakat, sekaligus menjalankan fungsi legislasi, penganggaran, dan pengawasan,” terangnya.

Air Bersih dan Ketahanan Pangan Menjadi Prioritas

Salah satu aspirasi utama yang disampaikan masyarakat Kampung Pilanjau adalah kebutuhan air bersih. Nurung berkomitmen untuk menindaklanjuti hal ini dengan berkoordinasi dengan Perumda Air Minum Batiwakkal dan Pemerintah Kabupaten Berau.

“Air bersih merupakan kebutuhan dasar yang sangat penting, dan juga salah satu kunci untuk penurunan angka stunting,” ujarn Nurung.

Selain air bersih, masyarakat Kampung Pilanjau juga berharap mendapatkan dukungan untuk Kelompok Wanita Tani (KWT). Nurung menyambut positif aspirasi ini dan siap membantu dalam meningkatkan ketahanan pangan lokal melalui Dinas Pertanian.

Optimisme dan Semangat Membangun Kampung

Nurung optimis bahwa dengan kerjasama yang baik antara pemerintah dan masyarakat, berbagai aspirasi dan harapan dapat direalisasikan.

“Saya yakin dengan semangat gotong royong, kita dapat bersama-sama membangun Kampung Pilanjau yang lebih maju dan sejahtera,” tutupnya.(yf/adv)

Bagikan

Subscribe to Our Channel