Follow kami di google berita

Kedai Kopi HITAM MANIS Tanjung Redeb Akan Laksanakan Grand Opening 13 Oktober 2021 Dan Tetap Laksanakan Prokes

A-News.id, Berau – Kabar manis bagi segenap komunitas pecinta dan penggemar kopi di Tanjung Redeb bahwa tak lama lagi akan launching Kedai Kopi Hitam Manis dengan menggelar Grand Opening di pertengahan Oktober 2021 mendatang.

Kedai Kopi HITAM MANIS Tanjung Redeb itu akan launching pada 13 Oktober 2021 yang akan datang secara terbatas dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan pencegahan covid-19.

Indra Teguh selaku penanggungjawab acara Grand Opening Kedai Kopi Hitam Manis Tanjung Redeb, Kamis, 7/10/2021 menyampaikan bahwa dalam pelaksanaan di acara pembukaan nanti akan menerapkan protokol kesehatan covid-19, dan sudah mendapatkan rekomendasi pelaksanaan kegiatan dari Satgas Covid-19 Berau.

Menurut Teguh, sapaan akrabnya, kedai kopi yang terletak di bilangan Jalan Murjani I RT 02 No 92 (di depan kantor Dinas Pendidikan) itu akan diresmikan pembukaannya sebagai pilihan alternatif bagi para komunitas pecinta dan penggemar kopi warga masyarakat di Kabupaten Berau, khususnya di Kota Tanjung Redeb dan sekitarnya.

Selain itu, lanjut Teguh, dengan bertambah dan berkembangnya usaha coffee shop seperti dibukanya Kedai Kopi Hitam Manis sudah tentu akan menambah penerimaan pajak bagi pemerintah.

“Dengan dibukanya usaha coffee shop, sebagai wajib pajak, pasti akan menambah pendapatan pajak pemerintah,” ujarnya.

Dalam operasinya nanti, Kedai Kopi Hitam Manis Tanjung Redeb menyediakan berbagai menu ala Coffee Shop khas Hitam Manis, dan berbagai menu lainnya, seperti minuman, snack dan kuliner pelengkapnya.

Kedai Kopi Hitam Manis Tanjung Redeb menyediakan ruang santai tertutup, ruang terbuka di bagian belakang dan di samping gedung utama.

Untuk lebih merasakan nuansa kental yang nyaman dan santai, para pecinta dan penikmat kopi akan ditemani alunan musik akustik khas Kedai Kopi Hitam Manis.

Lengkap dengan barista dan sarana prasarana pendukungnya serta lokasi di tengah kota Tanjung Redeb, Kedai Kopi Hitam Manis akan menambah khazanah tempat ngobrol, dan hangouts para pecinta kopi warga Berau.

Teguh berharap dengan beroperasinya Kedai Kopi Hitam Manis di Tanjung Redeb akan menjadi tempat bercengkerama, ngobrol, hangouts, dan tempat santai bagi segenap para pecinta dan penggemar kopi di Kabupaten Berau. (Redaksi A-News.id)

Bagikan

Subscribe to Our Channel