Follow kami di google berita

KAMPUNG KASAI BAGIKAN DANA BLT KE MASYARAKAT

Penyerahan BLT Kepada Masyarakat

 

ANews, Kasai – Kampung Kasai salurkan dana Program Bantuan Tunai Langsung (BLT) tahap 3 yang sudah cair ke masyarakat Kampung Kasai pada Kamis , 1 Oktober 2020 melalui ketua RT masing-masing. Penyerahan bantuan tersebut didampingi Arie, Kapospol Pulau Derawan, yang sekaligus Khabinkamtibmas Kampung Pulau Derawan.
Tahang, Kepala Kampung Kasai saat didatangi ANews mengatakan pihaknya sangat menunggu cairnya dana BLT tahap 3 ini.
“Kami sangat menunggu pencairan BTL tahap 3 ini walaupun hanya menerima Rp 300 ribu sebagaimana yang sudah ditentukan pemerintah daerah, walaupun yang sebenarnya tahap 3 Ini menerima Rp. 600 ribu yang ditentukan pemerintah pusat. Kami pun sebagai penerima di kampung tidak bisa apa-apa, dan kami tetap memberikan kepada masyarakat sesuai dengan yang ditentukan pemerintah daerah,“ ujar Tahang.

Selaku Pemerintah Kampung Kasai

Seperti diketahui bahwa selanjutnya pemerintah pusat menetapkan BLT masyarakat untuk tahap 4 dan 5 sebesar Rp. 300 ribu.
Ada keterlambatan dalam penyaluran dana BLT tahap 3 ini ditengarai karena ada warga masyarakat di berbagai kecamatan yang belum menerima bantuan sejak tahap pertama sampai saat ini karena belum didaftarkan atau karena sudah pindah domisili dan sebagainya, begitu juga banyak yang memiliki data ganda yang menyebabkan aparat kampung dan kecamatan harus me-revisi data tersebut.

“Kemudian mengapa pencairan BLT tahap 3 Ini lambat? Kami selaku pemerintah kampung khususnya Kampung Kasai merevisi kembali data karena banyak yang ganda sehingga proses pencairan BLT tahap 3 ini agak lama, itupun ditentukan oleh pemerintah daerah, ” tambahnya.
Sementara Jamuri, Ketua RT 01 saat ditemui awak media, mengungkapkan rasa kekecewaan warganya mendengar BLT tahap 3 ini hanya Rp 300 ribu namun tetap menerimanya karena itu merupakan keputusan yang sudah ditetapkan pemerintah daerah.

“Alhamdulillah kami sudah menerima bantuan BLT tahap 3 ini walaupun Hanya Rp 300 ribu,” ungkapnya.
Semoga dengan turunnya bantuan dana BLT ini dapat meringankan beban hidup warga masyarakat yang sangat membutuhkan bantuan tersebut. (irpan)

Bagikan

Subscribe to Our Channel