Follow kami di google berita

Anak SD Tatap Muka Habis Lebaran

A-News.id, Tanjung Redeb, – Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Berau untuk tingkat Sekolah Dasar (SD) diperkirakan akan berlangsung secara maksimal pasca lebaran.

Kebijakan ini kemungkinan akan berlaku bagi semua jenjang pendidikan. Pertimbangannya, kasus covid-19 telah melandai dan Kabupaten Berau saat ini berada di PPKM Level 2.

Hal itu diungkapkan oleh Kabid SD, Dahrie. Menurutnya, saat ini Berau sedang berada pada PPKM level 2. Sehingga, pembelajaran dibatasi dengan menerapkan shift.

“Sekolahnya di bagi shift,” katanya.

Dijelaskannya, sekarang Berau sudah zona hijau. Namun, saat ini masih suasana Ramadan, sehingga tetap muka masih belum di maksimalkan.

“Mungkin habis lebaran sudah bisa 100 persen,” terangnya.

Lanjutnya, ada kebijakan soal pembelajaran tatap muka. Yakni, tergantung pada situasi zonasi di setiap kecamatan. Bagi sekolah yang berada di zona merah, maka tatap muka di tiadakan.

“Masih ada kebijakan itu,” katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Berau, Murjani mengatakan, edaran untuk tatap muka sudah ada. Namun, masih harus menunggu penyesuaian dengan Tim satgas Covid-19.

“Nunggu statusnya berubah jadi PPKM level 1. Kalau sudah level satu maka bisa 100 persen. Tapi itu harus dapat rekomendasi dari satgas Covid dulu” tegasnya. (POH)

Bagikan

Subscribe to Our Channel