Follow kami di google berita

TRADISI TAHUNAN MAG’JAMU SUKU BAJAU KEMBALI DIGELAR, BUKTI LESTARIKAN WARISAN LELUHUR

ANEWS, Tanjung Batu – Tradisi tahunan Suku Bajau di Kampung Tanjung Batu dengan nama Mag’Jamu ini kembali digelar Minggu (22/11) pagi tadi, yang bertempat di Balai Pagtipunan RT 03 Kampung Tanjung Batu. Acara tersebut dihadiri oleh Pjs Bupati H. Muhammad Ramadhan, Ketua DPRD Provinsi Drs. H. Makmur,HAPK, Sekda Berau, Ir. M. Ghazali, Asisten I, Kadis DPMK, Kadis Pariwisata, Kadis BPBD, dan beberapa tokoh penting serta para tamu undangan.


Tradisi tersebut memang rutin digelar setiap tahunnya, mag’jamu merupakan tradisi leluhur Suku Bajau. Prosesi mag’jamu ini digelar beberapa hari, dan diawali dengan ritual pengobatan yang pada malam pertama merupakan malam persiapan.

kemudian malam kedua merupakan malam utasan (malam pengobatan), dimana seluruh warga suku bajau mendatangi balai kampung guna mendapatkan pengobatan dari ahli ritual yang telah mewarisi kemampuan tersebut dari para leluhur mereka.


lalu pada hari ketiga yaitu ritual melarung (membuang) perahu kecil ke laut, yang diharapkan penyakit tahunan tersebut ikut serta di perahu tersebut. memang tradisi seperti ini harus dilestarikan agar terjaganya warisan para leluhur kita.
Dalam kegiatan tersebut tentu saja pihak panitia selalu menghimbau serta mengawasi tentang protokol Kesehatan dan tersedianya tempat cuci tangan, wajib menggunakan masker serta menjaga jarak. (Anshori)

Bagikan

Subscribe to Our Channel