Follow kami di google berita

Target 95 Persen Imunisasi Polio di Tarakan

Target 95 Persen Imunisasi Polio di Tarakan
Target 95 Persen Imunisasi Polio di Tarakan

A-News.id, Tarakan – Pemerintah Pusat melalui Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, mengarahkan agar dapat menggelar Pekan Imunisasi Nasional Polio lewat Dinas Kesehatan seluruh daerah Indonesia. Khusus Tarakan, akan digelar selama 6 hari.

“Kita akan melaksanakan Pekan Imunisasi Nasional Polio ini mulai 23 hingga 29 Juli 2024 mendatang,” ungkap Kepala Dinkes Tarakan, dr. Devi Ika Indriarti.

Lebih lanjut dikatakan Devi bahwa pihaknya akan menggelar Pekan Imunisasi Nasional Polio ini sebanyak dua putaran. Sehingga pada 23 hingga 29 Juli 2024 merupakan putaran pertama, sedang 6 hingga 12 Agustus 2024 merupakan putaran kedua.

Devi juga menjelaskan bahwa Pekan Imunisasi Nasional Polio ini, pihaknya akan menyasar bayi usia 0 hingga anak usia 7 tahun, 11 bulan 29 hari. Untuk itu, pihaknya akan membuka pelayanan di posyandu serta mengarahkan para tenaga kesehatan untuk mengunjungi sekolah secara langsung guna melakukan pemberian vaksin pada anak yang sesuai kategori usia.

“Layanan Posyandu kami buka, sekolah-sekolah juga kami sasar. Kami maksimalkan kinerja di lapangan, karena nakesnya juga sudah bagi wilayah,” jelas Devi.

Kedepan, Devi mengharapkan agar sosialisasi yang dilakukan Dinkes Tarakan ini mampu mencapai target vaksinasi hingga berada di angka 95 persen pada putaran pertama dan kedua.

“Untuk target ini saya yakin bahwa kuota vaksin polio untuk di Kota Tarakan akan mencukupi. Kami harap masyarakat mendukung juga,” harapnya. (bro)

Bagikan

Subscribe to Our Channel