Follow kami di google berita

PT KDC Goes To School ke SMKN 2 Berau Berikan Edukasi RJP

A-News.id, Tanjung Redeb — Dalam meningkatkan pengetahuan seputar Kesehatan, Keamanan, dan Keselamatan Kerja (K3), PT Kaltim Diamond Coal berikan sosialisasi ke SMKN 2 Berau, Jumat (24/2/2023).

Hal ini merupakan program rutinan PT KDC agar lebih dekat kepada masyarakat khususnya warga yang berada di lingkar tambang. Terlebih

Project Manager PT KDC, Jimmy Mart Lester mengatakan, sebelumnya kegiatan ini juga dilaksanakan di sekolah lain diantaranya di SMAN 5 Gunung Tabur dan SDN 008 Gunung Panjang.

“Sudah kita lakukan semenjak awal tahun, di SMAN 5 mereka kita berikan edukasi mengenai alat pemadam api ringan (APAR) sedangkan di SDN 008 Gunung Panjang kita berikan edukasi cara cuci tangan yang baik,” tuturnya.

Selain memberikan edukasi, PT KDC juga memberikan beasiswa terhadap siswa berprestasi berupa uang tunai. Selain itu disela-sela acara juga membagikan doorprize bagi siswa yang dapat menjawab pertanyaan seputar sosialisasi yang telah dipaparkan.

“Untuk yang di SMKN 2 Berau kita berikan edukasi Resusitasi Jantung Paru (RJP),” katanya.

Dirinya berharap dengan edukasi ini dapat bermanfaat saat menuju dunia kerja mendatang. Selain itu, mengingat perusahaan terbilang cukup baru di Berau tentunya dengan cara ini PT KDC dapat dikenal lebih dekat oleh masyarakat.

Dari sisi rekruitmen tenaga kerja, PT KDC siap menerima siswa  SMK yang hendak melaksanakan Praktek Kerja Industri (Prakerin), para siswa akan dibimbing untuk mengenal lebih dekat sistem kerja perusahaan.

“Mereka kan nantinya selama 3 bulan dilakukan bimbingan tentunya kalau kerja mereka bagus bisa kita rekrut saat mereka lulus nantinya,” tandasnya. (yf)

Bagikan

Subscribe to Our Channel