Follow kami di google berita

Pelaksanaan Porprov Kaltim VII Tinggal Hitungan Bulan

A-News.id, Tanjung Redeb — Ketua KONI Berau, Al Hamid mengungkapkan jika pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kaltim ke VII optimis tetap berjalan.

Mengenai anggaran sudah tidak menjadi permasalahan lagi, menurutnya anggaran telah siap di Provinsi Kaltim sebesar Rp 50 miliyar tinggal pencairan.

“Siapa bilang enda jadi, ini demi nama baik Berau sedangkan kota lain sudah menganggarkan semua pelaksanaan ini, jadi mikirkan bagaimana atletnya ini sudah ada pengarahan masing-masing,” ungkapnya.

Dengan adanya pelaksanaan porprov ini juga memiliki efek positif bagi Kabupaten Berau, minimal setiap sektor mulai dari hotel, makanan bagi para UMKM dan juga sebagai ajang promosi pariwisata.

“Saat di Sangata 4 tahun yang lalu ada sekitar 12.000 oang, bayangkan kalau tahun ini di Berau pasti banyak hal yang diuntungkan,” ujarnya.

Dari sekian tahun Kabupaten Berau akhirnya dapat menjadi tuan rumah, sehingga hal ini jangan disia-siakan.

“Untuk dana seleksi nanti itu kita belum cair, nah mangkanya kita sudah ajukan ke Dispora tetap tau sendiri anggaranya ini masih Covid,” ungkapnya lagi.

Selain itu Hamid mengharapkan agar menghadapi Porprov tetap semangat dan juga agar sinergitas kedepannya dapat dipikir bersama.

“Serahkan aja ke KONI, kita akan berikan solusi terbaik,” katanya.

Dirinya juga akan mengumpulkan para pengurus cabor atlet di Berau untuk membahas persiapan menjelang porprov.

“Pasti kita kumpulkan kalau anggaran sudah cair, karena anggaran itu pasti bulan 4 ini, yang penting tetap semangat,” tandasnya. (ry)

Bagikan

Subscribe to Our Channel