A-news.id, Tanjung Redeb -– Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas dan Gamalis (SraGam), kembali menggelar kampanye di hari terakhir Pilkada 2024 di Tanjung Redeb, Sabtu (12/10/2024). Kampanye yang berlangsung di Jalan Sangalaki tersebut dihadiri ratusan warga yang tampak antusias mengenakan seragam berwarna hitam dan pink, menunjukkan dukungan penuh mereka. Hadir pula beberapa partai pengusung dan tim pemenangan SraGam.
Dalam orasi politiknya, Sri Juniarsih menyinggung banyaknya pihak yang sempat meragukan kemampuan pasangan SraGam saat awal pencalonan. Namun, menurutnya, pasangan ini telah membuktikan kapasitasnya dengan menuntaskan program pemerintahan selama periode pertama kepemimpinan mereka.
“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang hadir dan memeriahkan kampanye terakhir ini. Dukungan kalian sangat berarti bagi kami,” ujar Sri Juniarsih di hadapan pendukungnya.
Sri Juniarsih juga menyampaikan kekagumannya atas kekompakan para pendukung yang hadir dengan tema busana seragam hitam-pink. “Selama kampanye, saya baru melihat yang seragam seperti ini, dan kalian tampak sangat kompak dengan tema ‘Blackpink’,” ungkapnya.
Dalam orasi tersebut, Sri Juniarsih menegaskan komitmennya untuk menuntaskan 18 program unggulan yang telah dirancang, salah satunya adalah pembangunan tiga rumah sakit, yaitu RSUD Tipe B, RSUD Tipe C di Talisayan, serta Rumah Sakit Baznas (RSB). Pembangunan fasilitas kesehatan ini, kata Sri Juniarsih, bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan yang merata bagi seluruh masyarakat Berau.
“Selain rumah sakit, kami juga akan mengembangkan puskesmas dan klinik di berbagai wilayah agar layanan kesehatan semakin mudah diakses,” jelasnya.
Sri Juniarsih menambahkan, Rumah Sakit Baznas akan menjadi bagian dari upaya pemerintah untuk menjamin akses kesehatan yang merata, terutama bagi masyarakat kurang mampu. “Di RS Baznas, BPJS gratis akan kami berikan kepada masyarakat yang membutuhkan. Ini wujud nyata komitmen kami untuk memastikan kesehatan terjangkau bagi semua lapisan masyarakat,” tegasnya.
Selain fokus pada sektor kesehatan, pasangan SraGam juga menyoroti peningkatan kesejahteraan Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Berau. Sri Juniarsih memastikan, di bawah kepemimpinannya, tunjangan gaji ASN akan ditingkatkan guna mendorong kinerja pemerintahan yang lebih baik serta pelayanan yang optimal kepada masyarakat.
“Anggarannya sudah dialokasikan, dan komitmen Pemkab Berau ini akan terus kami kawal,” tandasnya.
Kampanye hari terakhir ini sekaligus menandai akhir rangkaian kegiatan pasangan SraGam menjelang Pilkada 2024, dengan janji untuk melanjutkan pembangunan yang telah mereka mulai di periode pertama.
Program Unggulan 8 Plus untuk Berau Lebih Maju
Sementara itu, calon wakil bupati Berau, Gamalis, menyampaikan bahwa pada Pilkada 2024, pasangan SraGam berencana mengoptimalkan 18 program yang telah berjalan, ditambah dengan 7 program baru. Beberapa program unggulan tersebut antara lain Bantuan Angkutan Pelajar dan Mahasiswa, gratis biaya sekolah tingkat TK, SD, dan SMP, serta pembangunan fasilitas olahraga seperti Sirkuit Balap Motor.
“Insyaallah program ini akan kita tuntaskan,” tegas Gamalis.
Pasangan SraGam juga memperkenalkan program unggulan baru bernama “8 Plus”, yang dirancang untuk lebih memajukan kesejahteraan masyarakat Berau. Program ini mencakup berbagai sektor, mulai dari pendidikan, kesehatan, hingga infrastruktur publik. Beberapa poin utama dari program ini meliputi:
1. Optimalisasi 18 Program Unggulan
2. Bantuan Angkutan Pelajar dan Mahasiswa
3. Gratis biaya masuk sekolah TK, SD, dan SMP (termasuk biaya registrasi, buku sekolah, dan seragam)
4. Gratis Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) bagi warga tidak mampu
5. Pembangunan sistem transportasi publik terpadu “Trans Berau”
6. Pembangunan Sirkuit Balap Motor dan fasilitas cabang olahraga lainnya
7. Pengembangan dan penguatan pusat ekonomi desa
8. Pembangunan Gedung Kesenian “Berau Creative HUB”
Sri Juniarsih berharap bahwa program-program ini dapat membawa dampak positif bagi masyarakat Berau dan meningkatkan kesejahteraan di seluruh wilayah kabupaten.
Pada Pilkada 2024, pasangan SraGam diusung dan didukung oleh sembilan partai politik, termasuk PKS, PPP, Golkar, Gerindra, Demokrat, Perindo, PAN, Gelora, dan Partai Buruh. (Tim/adv)