Follow kami di google berita

Meriahkan Maratua Jazz & Dive Fiesta 2024, Berau Siap Gaet Wisatawan Mancanegara

Meriahkan Maratua Jazz & Dive Fiesta 2024, Berau Siap Gaet Wisatawan Mancanegara
Meriahkan Maratua Jazz & Dive Fiesta 2024, Berau Siap Gaet Wisatawan Mancanegara
IKLAN VIDEO LIST

A-News.id, Tanjung Redeb — Gelaran Maratua Jazz & Dive Fiesta kembali menyapa Pulau Maratua, Kecamatan Maratua, Kabupaten Berau, dan berlangsung dari tanggal 22 hingga 26 November 2024. Acara ini, yang digagas oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Berau bersama event organizer (EO) Mata Sanggam, mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat Berau dan diharapkan mampu mendongkrak nama Berau sebagai salah satu destinasi wisata unggulan di kancah internasional.

Kepala Dinas Budaya dan Pariwisata Berau, Ilyas Natsir, mengungkapkan bahwa acara ini diharapkan membawa dampak positif pada sektor pariwisata Kabupaten Berau. “Kami ingin Berau dikenal lebih luas, tidak hanya oleh wisatawan lokal tetapi juga oleh wisatawan mancanegara,” ujarnya dalam konferensi pers.

Berbagai kegiatan disiapkan untuk memeriahkan Maratua Jazz & Dive Fiesta 2024 ini, mulai dari bazar UMKM yang menampilkan produk-produk khas Berau, kegiatan pembersihan pantai (coastal clean-up), fashion street, fun trip, diskusi pariwisata, hingga aktivitas fotografi berburu pemandangan matahari terbit dan terbenam. Pengunjung juga dapat menikmati kegiatan snorkeling dan berbagai atraksi wisata laut lainnya yang menonjolkan keindahan Pulau Maratua.

“Event ini diharapkan memberikan dampak ekonomi berantai (multiplier effect) bagi masyarakat, yang pada akhirnya akan menggerakkan perekonomian Kabupaten Berau,” tambah Ilyas.

Acara ini juga diramaikan oleh penampilan para musisi ternama di Indonesia. CEO Mata Sanggam, Morten, mengungkapkan bahwa sederet musisi jazz papan atas akan tampil di panggung Maratua Jazz & Dive Fiesta 2024, termasuk band Deadsquad, pemain bass NguberDrummer, serta penyanyi dangdut Faradhila yang diundang untuk memberikan hiburan bagi masyarakat Berau.

Kini, Maratua Jazz & Dive Fiesta telah menginjak tahun ketujuh penyelenggaraannya dan terus berupaya menjadi motor penggerak promosi pariwisata Berau. Ilyas berharap acara ini dapat memicu peningkatan kunjungan wisatawan dan memberikan dampak nyata bagi ekonomi masyarakat di Bumi Batiwakkal, julukan Kabupaten Berau.

“Semoga acara ini berlangsung sukses dan memberikan manfaat besar bagi sektor pariwisata Kabupaten Berau,” tutup Morten dengan optimis. (yf)

Bagikan

Subscribe to Our Channel