Follow kami di google berita

Masyarakat Berau Ayo Qurban Melalui BMH Hewan Qurban Kita Akan di bagikan ke Kampung-Kampung dan Yang Membutuhkan

ANEWS, Berau – Menjelang perayaan Idul Adha yang ditetapkan jatuh pada 20/7/2021, banyak masyarakat muslim yang antusias untuk melakukan penyembelihan hewan qurban yang dagingnya akan dibagikan kepada saudara-saudara dan warga yang kurang mampu. Dan hukum berqurban menurut jumhur ulama adalah sunnah muakkad yakni sunnah yang sangat dianjurkan oleh Rasulullah SAW kepada ummatnya.

Menyambangi gerai Baitul Mal Hidayatullah yang berada di Jalan Pulau Panjang, Tanjung Redeb, samping RSUD Abdul Rivai, ANews mewawancarai Sabliansyah sebagai Kepala BMH Gerai Berau, menanyakan perkembangan qurban khususnya di BMH Kabupaten Berau.

“Alhamdulillah untuk di BMH sendiri lumayan banyak para donatur yang berqurban, dan BMH sendiri memang selama ini fokus melaksanakan pemotongan hewan qurban di daerah-daerah yang memang menurut kami sangat minim masyarakatnya yang melakukan qurban, yang dimaksud disini adalah biasanya kampung tersebut belum ada sapi, jadi kita dari BMH membantu untuk qurban di kampung tersebut”, jelas Sabliansyah.

Adapun kampung-kampung yang selalu menjadi langganan BMH untuk melakukan pemotongan hewan qurban diantaranya adalah daerah Wahau Kombeng, Birang, dan Desa Makasang.

“Dan Alhamdulillah di tahun ini kita juga membuka Pesantren Penghafal Qur’an di Tanjung Batu dan juga Talisayan kita melakukan qurban juga disana, di tahun ini juga kita akan melakukan qurban di Pulau Maratua Kampung Bohe Silian karena kita mendapat informasi disana sampai sekarang belum ada sapi, jadi kita mengusahakan mencari donatur untuk memberikan hewan qurban sapi disana,” tambah Sabliansyah.

Memang yang menjadi kendala saat ini selain donatur, BMH juga memikirkan untuk transportasi membawa hewan tersebut sampai ke Pulau Maratua dan biaya operasionalnya.

“BMH setiap Idul Adha akan selalu melakukan pemotongan hewan qurban di kampung-kampung yang memang dianggap masih belum memadai atau minim masalah hewan qurban, dan pastinya kita akan mengadakan riset dulu dimana saja daerah-daerah yang akan kita berikan hewan kurban,” pungkas Sabliansyah. (gil)

Bagikan

Subscribe to Our Channel