Follow kami di google berita

Lelang Tahun ini, Kawasan Tepian Teratai Berau Dipercantik

A-News.id, Tanjung Redeb — Kawasan tepian teratai di Jalan Pulau Derawan Tanjung Redeb akan dipercantik. Tepian ini akan menadi ruang terbuka hijau (RTH) dengan konsep pariwisata dan pusat jajanan masyarakat, termasuk taman bermain anak (TBA).

Wakil Bupati Berau, Gamalis mengatakan, tepian teratai akan dipermak seperti halnya tepian segah yang berada di Jalan Ahmad Yani. Kawasan ini akan dipasang icon termasuk revitalisasi pedestrian Tepian Teratai.

“Nanti ada ruang bermain anak juga, nanti dibuatkan,” ujarnya.

Sementara ini, pihaknya akan mendiskusikan hal ini dengan instansi terkait mulai dari DLHK, Diskoperindag, Dinas Perhubungan maupun instansi terkait lainnya.

“Termasuk pengguna juga kita akan undang, siapa tau ada masukan dari mereka,” katanya.

Selain itu, Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Berau, Charles mengatakan, proyek revitalisasi tersebut hingga saat ini masih tahap perencanaan. Dengan anggaran kurang lebih  Rp34 miliar, sepanjang 700 meter kawasan tepian teratai akan direvitalisasi.

“Kita sedang analisa dampak pembenahan ini atau pendestrian way. Untuk pedagang sudah kita siapkan juga tempat sementaranya,” bebernya.

Untuk pohon yang ada saat ini, rencananya akan ditebang sebagian untuk diganti tanaman baru yang masuk dalam kategori pohon untuk RTH. “Kalau pintanya pak Wabup tadi akan yang tunggal,” katanya.

Perencanaan ini sudah mulai dilakukan dan akan dipresentasikan kepada stakeholder terkait, setelah itu akan memanggil perwakilan PKL dan warga sekitar. Untuk perencanaan lelang kemungkinan dilakukan pada bulan April 2024 dan kegiatan mulai berjalan pada bulan Mei 2024 mendatang

“Estimasi 6 bulan selesai,” tandasnya. (yf/ADV)

Bagikan

Subscribe to Our Channel