A-News.id,Tanjung Redeb – Unsur pimpinan definitif DPRD Berau akhirnya dilantik. Sesuai formasi yang telah diajukan, 3 nama yang menduduki kursi kepemimpinan adalah Dedy Okto Nooryanto dari Partai Nasdem sebagai Ketua DPRD, Wakil Ketua I adalah Subroto dari Partai Golkar, dan Wakil Ketua II Sumadi dari PKS.
Pasca dilantik pada Selasa (5/11/2024) siang, tugas sebagai wakil rakyat sudah menanti. Pembentukan alat kelengkapan dewan (AKD) berupa masing-masing komisi, yang akan bertugas menjalankan setiap bidangnya.
“Setelah ini kita langsung menggelar rapat bersama anggota DPRD lainnya. Membentuk komisi-komisi yang siap bekerja sesuai dengan bidangnya, sehingga ada sinergi dalam menjalankan tugasnya,” ujar Dedy Okto ditemui usai pelantikan.
Dikatakannya, DPRD harus menjalankan tugas dan tanggung jawab yang diberikan masyarakat. Semua harus berjalan sesuai tugas dan fungsi yang ada, baik membentuk Peraturan Daerah (Perda) bersama Bupati, membahas dan memberikan persetujuan rancangan Perda mengenai Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) yang diajukan oleh Bupati, dan melaksanakan pengawasan terhadap pelaksanaan Perda dan APBD.
Hal ini nantinya dapat terwujud dengan adanya kerjasama yang baik dari semua pihak, baik DPRD, pemerintah daerah, lembaga hukum, lembaga karma, lembaga swasta, dan dari masyarakat.
“Ini semua merupakan komponen yang tidak terpisahkan satu sama lain. Komponen yang saling berkolerasi dan berkolaborasi, dalam melaksanakan visi dan misi daerah dalam berjalan beriringan,” tambahnya.
Pria akrab disapa Dedet ini pun meminta doa dari semua pihak, agar dalam lima tahun ke depan, dapat melanjutkan dan menjalankan visi dan misi baik pimpinan maupun anggota DPRD.
“Kalau komisi kan sudah ada masing-masing bidang yang ditangani, jadi setiap anggota dewan akan memperjuangkan masing-masing dapil. Kalau saya berusaha semua di 13 kecamatan ini akan saya perjuangkan. Apa yang jadi aspirasi masyarakat saya siap mendengarkan,” tutupnya. (Adv)