Follow kami di google berita

Laksanakan Program Kementerian BUMN, Kantor Cabang BNI Tanjung Redeb Gelar Sembako Murah

A-News.id, Tanjung Redeb – Ribuan orang memadati Pasar Senja Kampung Bebanir Bangun. Hal itu, lantaran PT Bank Negara Indonesia (BNI) Kantor Cabang Tanjung Redeb menggelar bazar sembako murah, Jumat (31/3/2023).

Kegiatan yang dilaksanakan sekira pukul 14.00 WITA tersebut, rupanya telah ditunggu-tunggu oleh masyarakat. Tidak sedikit, warga yang rela menunggu sejak pukul 13.00 WITA.

Pemimpin BNI Kantor Cabang Tanjung Redeb, Zusron mengatakan, bahwa kegiatan tersebut merupakan program yang diturunkan langsung oleh Kementerian BUMN.

Dimana, Menteri BUMN, Erick Thohir mengamanatkan, PT BNI untuk melaksanakan bazar murah tersebut.

“Iya, ini adalah salah satu progam dari Kementerian BUMN, yang mempercayakan kepada kami untuk melakukan bazar murah,” ujarnya.

Kegiatan ini, dilaksanakan secara serentak di 3 daerah Provinsi yang ditunjuk. Salah satunya adalah di Berau, Kaltim.

Diungkapkannya, ada 1.000 paket sembako murah yang disiapkan oleh PT BNI. Kurang dari 3 jam, paket yang disediakan ludes diburu masyarakat.

“Antusias masyarakat sangat tinggi, bahkan sebelum acara dimulai, masyarakat sudah memadati dan berkerumun untuk mengambil antrean,” jelasnya.

Lebih lanjut, untuk harga satu paket sembako murah tersebut dibanderol dengan tarif Rp 55.000 yang berisi 5kg Beras, 1kg Gula, dan 1L Minyak Goreng.

“Yang jelas, harga paket itu diatas dari angka Rp 55.000,” tuturnya.

Sementara itu, Tim Sekretariat Komunikasi Bersama Kementerian BUMN, Kaszak mengatakan, kegiatan safari Ramadhan ini dilaksanakan di tiga provinsi. Yakni, di DKI Jakarta, Kaltim dan Kalsel.

Sementara itu, Florence Manurung mengatakan, pasar sembako murah ini dilakukan bertahap selama bulan Ramadhan, dan akan ada banyak titik yang menjadi lokasi pelaksanaan kegiatan di bulan ramadhan tahun ini,” ungkapnya.

Selain Pasar Sembako Murah, ada juga bazar UMKM Binaan BUMN yang menjual beragam barang kebutuhan, termasuk panganan atau takjil untuk berbuka puasa.

“Kalau untuk UMKM, sedikitnya ada sekira 10 UMKM di Berau yang memang menjadi binaan dari Rumah BUMN,” jelasnya. (Adv/Poh)

Bagikan

Subscribe to Our Channel