Follow kami di google berita

Generasi Muda Diminta Lanjutkan Perjuangan Pahlawan

A-NEWS.ID, TANJUNG REDEB – Hari Pahlawan yang jatuh pada hari ini, diharapkan Ketua DPRD Berau Madri Pani, bukan hanya sekadar acara seremonial. Namun, jadi momentum menghargai jasa pahlawan dan menjadi tonggak dalam mengatasi permasalahan di Kabupaten Berau.

Saat ini, permasalahan yang terjadi tidak terlepas dari narkoba, pergaulan bebas, dan kekerasan terhadap perempuan dan anak. Hingga Covid-19 yang kembali merangkak naik. Sehingga, semangat pejuang terdahulu perlu diimplementasikan.

“Jika dulu angkat senjata melawan penjajah, sekarang melawan permasalahan bangsa,” katanya.

Lanjut politisi Partai NasDem ini, banyaknya tenaga kesehatan yang gugur dalam menangani pandemik Covid-19 tahun lalu, bisa dijadikan pahlawan. Pun tenaga pendidik. Serta TNI/Polri patut mendapatkan apresiasi karena menjaga keutuhan NKRI.

Terutama bagi generasi muda, tidak melupakan jasa-jasa pahlawan yang berjuang mengibarkan bendera merah putih. Termasuk semangat juang dan bersatu harus terus di kedepankan.

“Mempertahankan kemerdekaan butuh persatuan, begitu juga mengisi kemerdekaan,” imbuhnya.

Menjadi pahlawan dan menjaga keutuhan NKRI saat ini, tidak harus mengangkat senjata. Menurutnya, generasi muda merupakan generasi pemikir yang hebat. Kompetensi itu, bisa disumbangkan untuk menjaga keutuhan NKRI.

“Berau ini banyak generasi emas, kami tentu butuh inovasi dan ide kreatif dari pada generasi muda,” terangnya.

Madri menambahkan, euforia perjuangan ini tentu tidak hanya ditunjukkan saat momen tertentu saja. Melainkan ditanamkan dan implementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Agar generasi muda, tidak terjun dalam pergaulan negatif dan malah merugikan diri sendiri.

“Jangan melupakan para pahlawan, lanjutkan perjuangan mereka. agar Berau bisa mencapai era keemasannya,” pungkasnya. (jun)

Bagikan

Subscribe to Our Channel