A-News.id, Tanjung Redeb – DPC Partai Gerindra Berau akan menggelar jalan sehat, Minggu (18/9/2022) mendatang. 2 tiket umroh jadi hadiah utamanya.
Ketua DPC Partai Gerindra Berau, Jakariya mengatakan, sebanyak 25.000 kupon telah disebarkan.
“Itu disebarkan diseluruh wilayah di Berau,” ujarnya.
Penyebaran kupon-kupon itu dilakukan melalui tim relawan di seluruh kecamatan yang ada di Bumi Batiwakkal.
“Kami sudah arahkan agar kupon jalan sehat ini bisa diberikan hingga ke kecamatan terjauh,” tuturnya.
Diterangkannya, tidak hanya paket umroh, pihaknya juga menyediakan dorprize berupa motor dan berbagai hadiah menarik lainnya.
“Banyak hadiah yang disediakan,” katanya.
Dirinya pun mengajak, seluruh masyarakat untuk bisa hadir dan turut memeriahkan kegiatan tersebut.
“Mari bersama-sama hadiri kegiatan jalan sehat yang nantinya akan dilaksanakan di lapangan Pemuda Gor Tanjung Redeb,” ajaknya.
Lanjutnya, Rabu (14/9/2022) telah membagikan secara simbolis kupon jalan sehat di tepian Jalan Pulau Derawan.
“Ya alhamdulillah, hari ini kami juga berkesempatan memberikan kupon itu secara langsung kepada masyarakat,” tandasnya.(poh)