Follow kami di google berita

Pengajuan Kredit Ditolak Karena Berstatus Caleg, Pihak Dealer dan Leasing Tak Terbuka

Ilustrasi Mobil Truk (google)
Ilustrasi Mobil Truk (google)

A-News.id, Tanjung Redeb — Seorang Ketua Partai Politik di Berau yang hendak melakukan kredit mobil di dealer mendapat penolakan. Alasan penolakan yang diberikan cukup mengejutkan, yaitu karena statusnya sebagai caleg dan ketua partai.

Caleg dan ketua partai yang tidak ingin disebutkan identitasnya ini menceritakan bahwa sales dari dealer mobil tersebut menyampaikan permohonan maaf, karena pengajuan kredit mobilnya tidak disetujui.

“Iya tidak disetujui. Katanya, karena status caleg dan ketua partai,” ujarnya.

Ketua partai tersebut mempertanyakan aturan tersebut. Jika memang aturan itu ada, ia mempertanyakan minimnya sosialisasi yang dilakukan.

“Ini memang harus jelas. Masa hak kami untuk kredit, hilang. Cuman karena status kami ketua partai dan caleg,” tegasnya.

Sementara itu, Sales di dealer tersebut, yang mengirimkan informasi terkait ketua partai tidak bisa mengajukan kredit, saat dihubungi belum memberikan jawaban. (*)

Bagikan

Subscribe to Our Channel