A-News.id, BALIKPAPAN – Musibah kebakaran melanda kawasan kilang Pertamina Balikpapan, Balikpapan Barat. Terlihat sejumlah mobil Pemadam Kebakaran (PMK) masuk dalam area kilang pertamina dan menutup akses jalan yos sudarso, pukul 04.30 Wita pada Sabtu,(25/05/2024)
Sebelum terjadinya kebakaran, warga yang berada di sekitar sempat mendengar bunyi alaram. Kemudian disusul oleh kepulan asap tebal yang membumbung tinggi ke langit.
“Subuh tadi sempat denger sirine dulu. Baru asap. Nggak lama ada api besar juga,” ujar Rusli.
Sampai dengan pukul 05.00 PMK milik pertamina masih ikut memantau titik kebakaran untuk memastikan pemadaman api yang mungkin akan membesar. Meskipun api masih terlihat berkobar, namun tidak menyebar ke titik lainnya. Dari informasi yang berhasil dihimpun, titik terbakar terjadi di Plant 1 KPB. Manager Communication dan CSR PT.KPI Dodi Yapsenang saat dikonfirmasi menyampaikan proses pemadaman masih dilakukan hingga pagi ini, di menuturkan kebakan telah menghanguskan salah satu peralatan.
“Saat ini kami masih dalam proses pemadaman api, nanti informasi selanjutnya menyusul melalui keterangan pers,” pungkasnya.(Ria)