Follow kami di google berita

Andi Harun Resmikan Festival Jajanan Ramadhan, Harapkan Pendapatan Lebih Tinggi Dari Sebelumnya

(Foto: Walikota Samarinda, Andi Harun bersama jajaran Forkopimda saat membuka acara Festival Jajanan Ramadhan/Yud)
(Foto: Walikota Samarinda, Andi Harun bersama jajaran Forkopimda saat membuka acara Festival Jajanan Ramadhan/Yud)

Anews.id, Samarinda – Untuk memeriahkan bulan Suci Ramadhan 1444 Hijriah, Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda, melalui Dinas Pemuda Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) menggelar Festival Jajanan Ramadahan. Jum’at (24/3/2023).

Acara yang dilaksanakan di halaman parkir Gor Segiri, Samarinda, pun dihadiri seluruh jajaran Forkopimda Pemkot Samarinda, dan dibuka langsung oleh Walikota Samarinda, Andi Harun.

Kepada awak media, Andi Harun mengungkapkan bahwa kegiatan festival jajanan Ramadhan sangatlah memiliki andil dalam menaikan perputaran ekonomi bagi para Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

“Saya selalu mengingatkan supaya komoditas harga bisa tetap stabil, apalagi bulan Ramadhan ini,” ungkap Andi Harun.

Tak hanya itu, Andi Harun memastikan bahwa target pendapatan pasar Ramadhan di tahun ini, daripada tahun sebelumnya. Bahkan, AH sapaan karibnya meminta agar OPD terkait juga bisa menambah tenant untuk para pedagang yang belum mendapatkan tempat berjual.

“Dan kita berharap pasar Ramadhan meningkatkan pendapatan bagi para pelaku pedagang. Jadi perputaran ekonomi di Kota Samarinda bisa terus berjalan,” ucapnya.

Tak lupa, orang nomor satu di Kota Samarinda itu menghimbau agar para petugas bisa menjaga keamanan dari memberikan kenyaman bagi masyarakat yang ingin membeli makan untuk berbuka puasa.

“Di pasar Ramadhan ini harus tertib, karena ini milik kita semua, dan masyarakat keamanan bisa terjamin saat belanja disini,” pungkasnya. (Adv)

 

Bagikan

Subscribe to Our Channel