Follow kami di google berita

Peringati Hari Pahlawan Nasional, Andi Harun Ajak Elemen Masyarakat Untuk Bangun Semangat Perjuangan Pahlawan

(Foto: Walikota Samarinda, Andi Harun saat menjadi Pembina upacara peringatan Hari Pahlawan Nasional/Ist)

Anews.id, Samarinda – Untuk memperingati Hari Pahlawan Nasional yang jatuh pada hari Kamis, 10 November 2011, Jajaran Pemerintah kota (Pemkot) Samarinda melaksanakan apel pagi bersama para veteran pejuang kemerdekaan.

Apel upacara yang dipimpin langsung oleh Wali kota Samarinda, Andi Harun, diikuti seluruh pelajar, serta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemkot Samarinda.

Dalam sambutannya, Andi Harun mengucapkan selamat memperingati hari pahlawan dan memanjatkan doa kepada para pejuang yang telah gugur.

“Hari Pahlawan ini kita peringati setiap tahunnya dengan sungguh-sungguh untuk menemukan jati diri pahlawan dalam jejak hidup kita sebagai bangsa yang merdeka,” ungkap Andi Harun kepada seluruh peserta upacara.

AH sapaan karibnya juga menyebutkan bahwa saat ini para pemuda-pemudi penerus bangsa untuk menaklukan ancaman dan tantangan seperti, pemanasan global, kelangkaan pangan, energi, dan air bersih.

“Kita punya semua dasar modal untuk menjadi bangsa pemenang dan marilah kita maju dan bergerak bersama dengan tekad untuk menang. Sekali merdeka tetap merdeka,” tegas AH.

Untuk itu, orang nomor satu di kota Samarinda itu mengajak seluruh elemen masyarakat bisa bergandeng tangan merajut semangat perjuangan menjadi pahlawan bangsa di masa depan.

“Pahlawanku teladanku. Pulih lebih cepat, bangkit lebih kuat. Peringatan hari pahlawan 2022 diharapkan bisa memberi energi tambahan dan menggugah kesadaran agar segenap elemen bangsa membantu sesama tanpa memandang sekat. Janganlah kita mau untuk dipecah belah, ingatlah seloka bhinneka tunggal ika,” pungkasnya

Bagikan

Subscribe to Our Channel