Follow kami di google berita

PENDAFTARAN VAKSIN COVID-19, INI PENJELASAN DARI KADINKES KOTA SAMARINDA

(Plt) kepala Dinkes Kota Samarinda, Dr. Ismed Kusasih.

ANews, Samarinda – Dinas Kesehatan (Dinkes) Samarinda, telah membuka pendaftaran bagi warga yang ingin menjadi calon penerima vaksin covid 19, di Samarinda, Kalimantan Timur.

Hal ini disampaikan langsung oleh Pelaksana Tugas (Plt) kepala Dinkes Kota Samarinda, Dr. Ismed Kusasih.

Dr. Ismed mengatakan bahwa pendaftaran sudah dibuka sejak dari tanggal 23 Desember 2020. Serta dilakukan melalui website resmi dinkes kota Samarinda corona.samarinda.go.id, yang langsung bekerjasama dengan Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Samarinda.

“Pusat langsung menginstruksikan dibuka pendaftaran dahulu, dan yang boleh mendaftar adalah warga negara Indonesia,” ungkapnya saat ditemui langsung di kantor Dinkes Samarinda yang berada di jalan Milono, Kelurahan Bugis, Samarinda Kota, Samarinda.awak Senin 28 Desember 2020.

Jadi berberdasarkan intruksi dari pusat itu, sebutnya bahwa dilakukan pendaftaran dahulu.

Itu sekaligus dilakukan pemetaan, yang dilihat berdasarkan bank datanya nanti.

“Karena dari pusat belum ada Juknis (Petuntuk Teknis) detailnya, dan mau mau dilihat Samarinda berapa yang mendaftar” sebutnya.

“Karena vaksin ini, yang jadi masalah adalah datang dari luar negeri. Jadi datangnya tidak bisa sekaligus, makanya jadwalnya bertahap,” sambungnya

Dr. Ismed juga mengatakan bahwa Dinkes kota Samarinda sendiri, belum mengetahui berapa total jumlah vaksin yang akan diterima di Kota Samarinda.

“Itu dari Provinsi Kaltim dulu, kita tidak tahu, pokoknya kita hanya menerima saja. Dan kita sudah menjalankan apa yang disuruh,” jelasnya.

Sembari menunggu vaksin itu datang dan dilakukan prosesnya, ia pun tak luput menyelipkan pesan, agar senantiasia selalu mentaati protokol kesehatan.(Riski)

Bagikan

Subscribe to Our Channel